Korea Selatan sekarang bukan cuma diakui dari segi K-pop atau K-dramanya aja, lho! Tapi juga style fesyen yang mulai dilirik dunia. K-fashion punya ciri yang unik, minimalis tapi effortless banget. Kamu bisa dandan berbagai style mulai dari swag, hip hop, feminin, hingga cute dengan item fesyen yang minimalis.
Buat kamu yang pengen OOTD makin kece ala pemain K-drama atau idol K-pop tapi gak pengen over budget, yuk intip inspirasi K-fashion berikut ini!
1. Street style yang chic
Street style adalah salah satu gaya OOTD yang paling banyak diterapkan di Korea. Kalau kamu ketik kalimat “Korean Street Style” di mesin pencarian Google atau aplikasi Pinterest pasti bakal banyak nemuin ide-ide OOTD street style ala K-fashion. Rata-rata street style ini ngikutin gaya yang lagi tren di Korea. Misalnya di tahun 2020 ini, tren fesyen di Korea didominasi warna neon, baggy jeans, cargo pants, dan chunky sneakers.
2. Atasan oversize nyaman
Atasan oversize adalah salah satu style yang tak lekang oleh waktu. Selain sangat nyaman dipakai, atasan oversize juga bikin kamu mudah bergerak, tanpa perlu khawatir ada bagian tubuh yang terbuka. Pokoknya pewe banget kalau udah pakai atasan oversize. Kamu bisa pilih sendiri jenis atasannya, bisa sweater, hoodie, kaos, atau kemeja. Kemudian mix dengan jeans, track pants, atau celana kain.
3. Monoton atau minimalis
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, kalau kebanyakan Korean style cenderung minimalis. Jadi kamu bisa pakai baju-baju konsep minimalis dengan warna senada untuk tampilan OOTD yang lebih kece. Pilih kaos berwarna putih dan celana kain warna putih, atau kamu bisa pakai konsep hitam-hitam. Mulai dari kaos hitam, celana hitam, hingga sneakers dominan hitam. Konsep ini memang sederhana, tapi bisa bikin OOTD kamu stylish abis.
4. Pakai topi biar stand out
Topi adalah salah satu item fesyen yang memang sedang tren di Korea. Bahkan banyak para idol ataupun selebriti Korea yang gemar pakai aksesoris kepala satu ini, baik saat mereka tampil di depan layar kaca atau sekadar untuk daily outfit. Pilihan topinya pun bermacam-macam, mulai topi baret, baseball cap, hingga bucket hat. Topi-topi ini dijamin bisa bikin tampilan OOTD kamu makin stand out. Sebagai permulaan, kamu bisa beli topi dengan warna netral seperti putih, abu-abu, hitam, dan nude.
5. Pakai ankle socks
Pakai ankle socks juga bisa bikin style OOTD kamu sekelas idol Kpop. Kalau belum pede, kamu bisa pilih warna ankle socks yang netral seperti putih, atau cokelat. Tapi kalau kamu pengen style OOTD jadi lebih colorful dan cheerful, bisa pilih warna ankle socks yang cerah. Kuning sunflower misalnya, merah, hijau, atau pink.
Nah, dari semua style di atas kira-kira mana nih style yang paling kamu banget? Atau mungkin kamu punya style unik sendiri?