Mencari pundi-pundi zaman sekarang ini banyak caranya. Salah satunya cuma dengan menyalurkan hobi saja bisa menghasilkan uang. Misalnya dengan menjadi seorang vlogger. Saat kamu mendapatkan penggemar sekaligus orang-orang yang rutin menonton channel Youtube atau Instagram, kamu bisa dapat penghasilan dari iklan, endorsement, dan sebagainya.
Nah, kalau diantara kamu ada yang masih bingung nih, kira-kira bagaimana ya acara memulainya, ada baiknya kamu simak beberapa tips dari beauty vlogger, Stella Cornelia.
Ditemui dalam acara bertajuk HEALTY ZONA di bilangan Jakarta Selatan, Stella membeberkan bagaimana cara untuk menjadi content creator, seperti dirinya. Sebagai beauty vlogger, Stella mengungkapkan hal yang paling utama untuk menjadi seorang vlogger yaitu menentukan konten.
“Buat jadi vlogger, kamu pastinya harus tau nih karakter konten yang mau ditentuin. Misalnya kayak aku, konten beauty, atau kamu mau bikin konten mengenai lifestyle, travelling, gaming, atau entertainment. Tapi yang paling penting, harus sesuai sama passion yang dimiliki,” ungkap Stella.
Ngevlog sekarang ini sudah bagaikan keseharian buat generasi digital. Cukup bermodalkan handphone, ngevlog pun bisa dilakuin di mana aja. Tapi sebagian besar generasi muda sayangnya cuma menjadikan vlog sekedar hiburan semata.
Padahal ya, ngevlog bisa jadi sarana buat menyampaikan hal positif dan mengedukasi masyarakat. Bukannya ngelarang kamu buat ngevlog yang aneh-aneh ya, memang enggak ada salahnya sih kalo vlog dijadikan sebagai sarana hiburan, tapi bakal lebih bermanfaat kalo konten yang kamu sajikan bisa memberkan informasi bagi kebanyakan orang. Selain itu, enggak menutup kemungkinan loh, vlog yang kamu buat bisa mendatangkan pundi-pundi .
“Jangan ragu atau malu untuk memulai. Percaya diri kunci utamanya, jangan takut buat di hujat, karena ada aja sih viewers yang pasti bakalan komentar minus-nya kita, buat jadi tambahan penyemangat kamu supaya bisa bikin konten yang lebih menarik aja hehe..,” ujar Stella.
“Kalau kamu bisa bikin konten yang keren, bisa aja vlog justru jadi sumber penghasilan tambahan,” tambahnya.
Selain menentukan konten, Stella juga membagikan rahasia untuk membuat konten yang menarik. Diantaranya:
- Cari tahu apa yang lagi hype saat ini.
- Fashion dan gaya Bahasa ter up to date anak masa kini.
- Selalu mencari referensi dari vlogger-vlogger lain.
Jangan lupa juga cari tahu cara menarik perhatian viewers kamu, dengan cara menunjukan ekspresi yang ceria, penuh semangat, dan memilih outfit yang sesuai dengan tema vlog, kamu. Oiya, kamu juga bisa menambahkan visual efek yang lucu, biar vlog terlihat semakin menarik.
Sebagai seorang beauty vlogger, Stella mengaku bagaimana dirinya harus selalu menjaga mood, sebab mood yang OK sangat membantu dirinya membuat konten vlog. Untuk itu, Stella punya caranya sendiri untuk menjaga mood.
“Buat aku sendiri ya, mandi merupakan salah satu aktivitas yang menyenangkan, apalagi aroma dari varian buah Harmony, bisa bikin seger, sekaligus balikin mood jadi OK,” pungkas Stella.