Healthyzona

Mandi dengan Air Hangat atau Air Dingin, Manakah yang Lebih Baik?

Antara mandi air hangat atau mandi air dingin, keduanya sering bikin kamu jadi dilema. Sebetulnya lebih baik mandi air hangat atau mandi air dingin sih?

Well, keduanya punya manfaat masing-masing dan keuntungan yang berbeda buat kesehatan atau pun buat kulit Ladies. Semua tergantung kamu mau dapetin manfaat yang mana. Biar nggak galau lagi soal mandi air hangat atau mandi air dingin, lihat yuk perbandingannya. 

Manfaat air hangat

  • Melancarkan peredaran darah, apalagi kalau mandi air hangat di bawah pancuran dengan tekanan air yang stabil. Berdiri di bawah shower air hangat selama 3 menit bisa melancarkan sirkulasi arteri pembuluh darah kamu lho, Ladies
  • Relaksasi otot yang tegang, kaku, atau nyeri. Waktu mandi air hangat bisa sambil melakukan peregangan otot, atau pijat di area leher, pundak, pinggang, dan tubuh lainnya yang terasa kaku. 
  • Mencegah insomnia, buat kamu yang punya gangguan tidur, dianjurkan untuk mandi air hangat sebelum tidur karena air hangat bersifat menenangkan sehingga tidur bisa jadi lebih berkualitas. 
  • Ngurangin stres dan cemas, mandi air hangat membantu merangsang otak untuk memproduksi hormon oksitosin. Hormon ini bikin kamu jadi lebih merasa senang dan berpikir positif. 

Cara tepat mandi air hangat

Kalau kamu pengen mandi air hangat, pastiin suhu air nggak lebih dari 44 derajat. Mandi air hangat emang enak, tapi jangan kelamaan ya. Cukup 5 sampai 10 menit aja. Terlalu lama mandi di bawah air hangat bisa bikin kulit jadi kering, lho. 

Manfaat mandi air dingin 

  • Bantu meningkatkan daya tahan tubuh karena saat mandi dengan air dingin tubuh akan memproduksi berbagai protein yang diperlukan sistem imun untuk melawan bakteri dan penyakit. 
  • Mencegah stres, mandi air dingin juga bisa buat ujung saraf di permukaan kulit mengirimkan impuls elektrik pada otak. Ini dijadikan sebagai sinyal agar otak aktif dan segar. Otak juga akan memproduksi hormon beta-endorfin yang bisa bikin kamu feel good
  • Menyegarkan pikiran, suhu air dingin akan membuat otak produksi norepinefrin, adrenalin yang bikin pikiran kamu selalu waspada secara alami. 
  • Ngurangi rasa gatal akibat alergi, mandi air dingin bisa ngurangi gejala dan memberikan rasa nyaman pada kulit yang gatal atau alergi. 
  • Menjaga kesehatan rambut dan kulit, air dingin bisa membuat rambut jadi lebih lembut, dan bercahaya secara alami. Juga menjaga kulit tetap lembap dan kenyal. 

Cara tepat mandi air dingin

Mandi air dingin saat pagi hari sangat dianjurkan, dan suhu air dingin yang ideal adalah 21 derajat celcius. Kamu nggak dianjurkan untuk mandi dengan air es atau air dengan suhu lebih rendah dari 21 derajat celcius. 

Nggak masalah mau mandi dengan air hangat atau dingin, asal tetap pakai sabunnya Lervia Sabun Susu!

Mau mandi air hangat atau air dingin, dua-duanya punya manfaat kok buat kamu. Jadi nggak masalah mau mandi dengan air dingin atau air hangat. Yang pasti itu mandi pakai Lervia Sabun Susu. Lervia Sabun Susu satu-satunya sabun mandi cair melembutkan yang mengandung 100% ekstrak susu kambing. 

Kandungan pH pada susu kambing setara dengan kulit, cocok buat jenis kulit apapun. Ada 3 varian Lervia Sabun Susu yang bisa kamu pilih, ladies. Lervia Sabun Susu Milk, Lervia Sabun Susu Plus Honey, dan Lervia Sabun Susu Plus Avocado. Semuanya pasti bisa lembutin kulit #GakPandangKulit!

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *